PULANG PISAU – Ruas jalan Trans Kalimantan, Desa Tumbang Nusa, Kecamatan Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, mulai terendam. Tidak hanya itu, ruas jalan Palangka Raya-Kuala Kurun, Desa Penda Barania juga mulai tergenang air.
BACA JUGA: Kejari Kapuas Bidik Kasus Korupsi di OPD
Untuk kelancaran arus lalu lintas dan mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, personel Satlantas Polres Pulang Pisau turun ke lokasi untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas di lokasi banjir Desa Tumbang Nusa dan Penda Barania.
Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, melalui Kasat Lantas AKP Nurhadi, saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya telah siaga di lokasi banjir merupakan inisiatif penting untuk membantu dan menjaga keamanan masyarakat serta para pengendara.
“Tingginya intensitas curah hujan dalam beberapa hari terakhir di Kabupaten Pulang Pisau telah menyebabkan beberapa desa terdampak banjir yang merendam rumah penduduk sampai ke jalan nasional,” ungkap AKP Nurhadi.
Selain melakukan pengaturan lalu lintas, kata Nurhadi, personel juga membantu pengendara sepeda motor yang kesulitan melintasi genangan air di jalan raya.
“Kami mengimbau kepada masyarakat yang melintas di ruas jalan tersebut agar berhati-hati. Karena kondisi jalan yang saat ini masih tergenang air akan menyulitkan pengendara yang melintas, sehingga diperlukan kehati-hatian,” imbau kasat lantas. (ung/cen)