Pj Wali Kota Palangka Raya Hadiri Maulid Nabi Muhammad 1446

Pj Wali Kota
Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446, Rabu (2/10/2024). Foto: IST

PALANGKA RAYA – Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu menghadiri, sekaligus memberikan sambutan dalam acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh TK Ismail Terpadu Al-Sayedah Maryam, Rabu (2/10/2024).

Dalam sambutannya Pj. Wali Kota berharap, melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini umat Islam menjadikan momentum intropeksi diri.

Dikatakannya, bahwa dengan senantiasa mengikuti sifat-sifat dan sunnah Nabi dalam setiap sisi kehidupan sehari-hari.

“Saya berharap, melalui kegiatan ini anak-anak kita semakin cinta dengan Nabi Muhammad, dapat meneladani akhlak Rasulullah, sehingga kedepannya menjadi anak-anak yang sholeh dan sholehah,” imbuhnya. (hms)