Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Polisi Lakukan Patroli Sambang

patroli sambang
Kapolres Kapuas AKBP Gede Pasek.

KUALA KAPUAS – Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang pilkada 2024 mendatang, Satuan tugas (Satgas) OMB Polres Kapuas, melaksanakan Patroli Sambang dengan sasaran Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kapuas pada Kamis (25/7) Pagi.

Kapolres Kapuas AKBP Gede Pasek mengatakan, bahwa Kantor KPU dan Bawaslu merupakan unsur penting da terselenggaranya pesta demokrasi yang menjadi sasaran tindak kriminalitas dalam digelarnya kegiatan ini.

“Demi mengantisipasi tindak kerawanan di dua lokasi tersebut personel Satgas OMB melaksanakan patroli untuk memastikan keamanannya,” katanya Kamis (25/7).

Lanjutnya, bahwa Polres Kapuas akan terus mengawal setiap jalannya tahapan pemilu yang ada di wilayah kabupaten Kapuas, demi mewujudkan keamanan dan kelancaran di Bumi Tingang Menteng Panunjung Tarung.

“Kagiatan yang kami lakukan ini untuk menjaga kamtibmas yang dapat tercipta situasi aman, nyaman dan sejuk di wilayah Kabupaten Kapuas. (alx)