Pelanggar Lalu Lintas Diberi Teguran Humanis

teguran humanis
Personel Satlantas Polres Katingan Memberikan teguran saat mendapati pengendara yang melanggar peraturan berlalu lintas.FOTO: IST

KASONGAN-Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Katingan berikan teguran secara humanis  saat mendapati pengendara roda dua maupun roda empat yang melanggar peraturan berlalu lintas. Pelanggaran yang dimaksud, seperti tidak memakai helm standar, sabuk keselamatan dan lainnya.

Teguran simpatik dan humanis kepada para pelanggar lalu lintas (lantas) ini, bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran diri bagi pengguna kendaraan bermotor agar selalu membiasakan diri tertib terhadap seluruh peraturan yang berlaku.

Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana, SH, SIK, MH melalui Kasat Lantas AKP Hariyanto, SH mengatakan bahwa personel di lapangan berusaha memberikan teguran humanis kepada para pengendara yang melanggar lalu lintas di jalan raya. Baik pengendara roda dua maupun roda empat, diminta agar jangan sampai sampai mengabaikan semua kelengkapan saat berkendaRA.

“Saat melihat pengendara motor tidak menggunakan helm dan sabuk keselamatan, anggota segera memberhentikan mereka. Selanjutnya, memberikan teguran agar melengkapi kendaraannya dan memasang sabuk keselamatan serta tetap melengkapi STNK dan SIM ke manapun mereka bepergian,” ujar kasat lantas, baru-baru ini.

Menurut Hariyanto, dengan menggunakan helm dan sabuk pengaman dapat mengurangi risiko jika terjadi kecelakaan lalu lintas. Pada kesempatan itu, dia juga menghimbau pada seluruh pengguna jalan untuk tertib saat berkendaraan.

“Tingkatkan kewaspadaan dan selalu berhati-hati saat berkendaraan, terlebih jika dalam perjalanan jauh dan kondisi cuaca hujan,” imbuhnya. (ndi)