JAKARTA – Sindiran tajam diungkapkan komika Bintang Emon kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) yang tengah menjadi sorotan, karena kasus bullying dan pelecehan seksual karyawannya.
Tak segan-segan, komika 25 tahun itu menyandingkan KPI dengan komunitas kompleks perumahan hingga film kartun.
Dalam unggahan terbarunya, pria 25 tahun itu menyebut, bahwa tak ada prestasi yang ia temukan berkaitan dengan KPI.
Menurutnya, itu tak masuk akal lantaran KPI seharusnya memiliki segudang prestasi sebagai pengawas penyiaran di Indonesia.
“Gue enggak mau komentar jahat soal KPI, akhirnya gue carilah prestasinya di Google. Enggak ada!” serunya seraya terbahak-bahak, dikutip VIVA dari Instagram pribadi Bintang, Sabtu (11/9/2021).
Masih berbaik sangka, Bintang Emon sengaja mencari prestasi dari komunitas yang tak seterkenal KPI dan malah mendapat jawaban sebaliknya.
Pemilik nama lengkap Gusti Muhammar Abdurrahman Bintang Mahaputra itu kembali tertawa dan menyindir bahwa KPI tak mau riya atau terlihat sombong.
“Mungkin Google emang males upload soal prestasi. Gue cari yang lain, Karang Taruna Jatibening, ada prestasinya, KPI nol! Mungkin ada cuma enggak di-upload aja, Mungkin enggak mau riya,” imbuhnya kembali tergelitik.
Lebih dalam, komika kelahiran Jakarta itu menyebut tak adanya prestasi KPI adalah hal yang cukup aneh. Ia pun menyandingkan keganjilan itu dengan salah satu tokoh di film kartun bernama Squidward.
“Gue cari hal paling aneh di Google, ada. Gue cari kenapa Squidward enggak pakai celana dan jawabannya ada, tapi prestasi (KPI) enggak ada. Gue penasaran kenapa Squidward enggak pakai celana aman-aman aja. Gue mikir mungkin dia tinggal di Bikini Bottom, bukan di Komisi blablabla. Kalau di Komisi blablabla, b*j*nya dicoret-coret dan dilaporkan balik sebagai UU ITE,” sindirnya. (cen)