Polres Lamandau Gelar Operasi Ketupat 2025

operasi ketupat
Polres Lamandau menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Telabang 2025. Foto: Ist

NANGA BULIK – Polres Lamandau menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Telabang 2025. Kegiatan itu dilakukan untuk memastikan arus mudik dan perayaan Idulfitri 1446 H berjalan aman dan lancar. Apel berlangsung di Lapangan Polres Lamandau, Kamis (20/3) pagi.

Apel ini diikuti oleh personel gabungan dari Polres Lamandau, TNI Kodim 1017/Lamandau, Dishub, BPBD, Satpol PP, dan instansi terkait lainnya.

Selain pemeriksaan pasukan, kesiapan sarana dan prasarana juga dicek untuk memastikan kelancaran operasi.

Asisten I Administrasi Pemerintahan Kabupaten Lamandau, Triadi Eka Asi Jayadiputera, membacakan amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Apel ini untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana, serta memperkuat koordinasi antarinstansi agar Operasi Ketupat berjalan optimal,” ujarnya.

Operasi Ketupat 2025 berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025 dengan tagline “Mudik Aman, Keluarga Nyaman.” Kapolri juga menyampaikan ucapan selamat menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri 1446 H bagi umat Islam. (han)

BACA JUGA :  Diskusi Bersama Tim Pokja Rutan Kapuas