KUALA KURUN – Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mengharapkan, dengan masyarakat yang ada di daerah setempat agar mencari peluang usaha, dengan memanfaatkan berbagai sektor. Salah satunya di bidang pertanian dan perikanan.
“Saat ini, kami mengharapkan dengan masyarakat agar selalu mencari peluang usaha dengan memanfaatkan berbagai sektor sebagai contoh pertanian, perikanan hingga peternakan. Hal itu bisa menambah penghasilan,” ucap Anggota DPRD Gunung Mas Untung J Bangas, Selasa (15/11/2023).
Menurut dia, masyarakat jangan sampai terfokuskan dengan satu bidang usaha saja seperti bidang pertambangan emas. Mengingat, kata Untung, lokasi serta lahan yang untuk pertambangan itu sudah terbatas, bahkan hampir habis.
“Dengan lokasi tambang yang sudah hampir habis inilah masyarakat, hendaknya mampu melihat potensi lain dengan melakukan kegiatan pertanian hingga perternakan dan hasilnya pun lumayan baik,” ujarnya.
Disisi lain, tutur Untung, perangkat daerah atau instansi yang bisa memberikan penyuluhan agar selalu memberikan sosialisasi kepada masyarakat, agar memberikan suatu gambaran kedepan terkait hasil daripada kegiatan dalam mengelola pertanian, perkebunan, bahkan peternakan.
“Memang kami faham sekarang ini, memberikan sosialisasi ke masyarakat tidak mudah dilakukan agar dituruti, tetapi kalau diberikan terus masyarakat suatu saat bisa beralih profesi. Karena kegiatan pertambangan ini tidak selamanya,” pungkasnya. (nya/abe)