Dana Hibah Perusahaan Digunakan untuk Pembangunan Daerah

Dana Hibah Perusahaan
Bupati Katingan Sakariyas, SE didampingi Plt. Asisten II Setda Katingan, Karya Darma menyerahkan piagam penghargaan kepada beberapa perwakilan perusahan yang turut berpartisipasi dalam pemberian hibah, Kamis (13/10/2022). Foto: Suandi

KASONGAN – Bupati Kabupaten Katingan Sakariyas, SE didampingi Plt. Asisten II Setda Kabupaten Katingan, Karya Darma memimpin Rapat Pembahasan Pemberian Dana Hibah Tahun 2022, baru-baru ini. Kegiaran di Ruang Rapat Bupati Katingan tersebut, dihadiri perwakilan dari beberapa Perusahaan yang ada di Kabupaten Katingan.

Pada kesempatan itu, Bupati menyampaikan ucapan terima kasih dan harapannya kepada beberapa perusahaan di Kabupaten Katingan yang sudah memberikan sumbangan dan dukungan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan.

“Diharapkan, dana hibah tersebut dapat digunakan semaksimal mungkin untuk pembangunan di Kabupaten Katingan. Hal ini juga sebagai contoh bagi semua investor dalam membantu keuangan daerah, dalam membantu pembangunan infrastuktur,” ujarnya.

Sakariyas juga mengharapkan, untuk masalah bantuan dana hibah berupa uang dari pihak perusahaan tentunya sudah dilakukan audit oleh pengawas BPK RI dan Inspektorat Kabupaten Katingan.

“Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan dana hibah,” tuturnya.

Dia mengungkapkan, bahwa semua patut bersyukur dengan adanya hibah ini karena akan dipergunakan untuk pembangunan daerah.

“Semua bantuan yang diterima oleh Pemkab Katingan, akan langsung masuk ke kas daerah dalam rangka untuk membangun Kabupaten Katingan dan hasilnya dinikmati oleh masyarakat,” imbuhnya.

Diakhir kegiatan rapat ini, Bupati menyerahkan piagam penghargaan kepada beberapa perwakilan perusahan yang turut berpartisipasi dalam pemberian hibah dan turut serta dalam pembangunan di Kabupaten Katingan. (ndi)