KASONGAN – Penjabat (Pj) Bupati Katingan Saiful, S.Pd, M.Si membuka secara resmi Forum Konsultasi Publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah dan Forum Lintas Perangkat Daerah Kabupaten Tahun 2024, Rabu (13/3/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Lantai II Kantor Bappedalitbang Katingan tersebut, dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah dan Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2025.
Forum tersebut dihadiri oleh sejumlah anggota DPRD Kabupaten Katingan, beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah Lingkup Kabupaten Katingan dan perwakilannya, Camat se-Kabupaten Katingan serta tamu undangan dari berbagai lembaga.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati mengatakan, bahwa seperti diketahui bersama, kegiatan ini merupakan rangkaian proses kegiatan yang harus dilalui dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah dan Rencana Kerja Perangkat Daerah di Katingan untuk Tahun 2025.
“Forum ini merupakan wadah resmi, sebagai ajang pertemuan antara proses perencanaan bawah-atas yang merupakan usulan hasil Musrenbang RKPD tingkat kecamatan,” jelasnya.
Selain itu, lanjut Saiful, juga proses atas-bawah yang berasal dari Rancangan Awal Renja Perangkat Daerah. Itu merupakan representasi dari Renstra Perangkat Daerah dan RPD Kabupaten Katingan Tahun 2024-2026 pelaksanaan tahun ke-2.
“Forum ini dimaksudkan untuk memperoleh masukan atau saran dari pemangku kepentingan terkait isu maupun permasalahan daerah. Selain itu, mengidentifikasi kebutuhan masyarakat sesuai potensi maupun permasalahan yang dihadapi guna mengoptimalkan pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Katingan,” ujarnya.
Dia menyebut, sesuai RPD Kabupaten Katingan Tahun 2025-2026 maka tema pembangunan Kabupaten Katingan Tahun 2025 adalah meningkatkan pembangunan melalui pemerataan dan peningkatan kualitas kesejahteraan masyarakat untuk kemajuan ekonomi daerah.
“Meningkatkan pembangunan menjadi kata kunci utama dalam tema pembangunan Kabupaten Katingan Tahun 2025,” katanya.
Menurut dia, pembangunan yang diharapkan akan memicu adanya peningkatan kualitas hidup manusia dalam segala aspek, baik fisik, rohani, sosial dan budaya.
“Untuk menjawab mewujudkan harapan tersebut, maka kita harus selalu bersinergi seperti saat ini. Kiranya kita dapat saling dukung dan membantu dalam menjalankan berbagai kebijakan penyelenggaraan pemerintahan serta pembangunan daerah. Ini demi kesejahteraan masyarakat dan kejayaan daerah sesuai dengan semangat kita Penyang Hinje Simpei,” imbuhnya. (ndi)