fbpx

Satu Desa Satu Miliar

Komitmen Gubernur untuk Menerangi Desa di Pelosok Kalteng

Satu
WAWANCARA: Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran didampingi Ketua TP PKK Kalteng, Ivo Sugianto Sabran saat diwawancarai awak media, Minggu (7/1/2024). FOTO: APRI/PE

SAMPIT – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan menganggarkan setiap desa di wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rp 1 miliar per desa untuk energi di bidang kelistrikan. Hal itu, disampaikan langsung oleh Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran, dalam rangka agar setiap rumah memiliki listrik.

BACA JUGA: Disorot Masih Kerja Sama dengan Produk Pro Israel

“Saya sudah bicara dengan Bupati Kotim pada 2024-2025 untuk 25 desa akan kita bantu per desa itu Rp 1 miliar untuk Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Jadi tahun 2025 nanti Kabupaten Kotim itu semua rumah sudah berlistrik pakai PLTS,” kata Gubernur, Minggu (7/1/2024) lalu.

BACA JUGA: Orangutan Kembali Muncul di Seranau

Sugianto menyebutkan, pihaknya sudah meanggarkan sekitar Rp 130 miliar untuk seluruh desa yang ada di Kalteng untuk energi di bidang kelistrikan ini.

“Kita berharap tahun 2024 ke 2025 tidak ada lagi rumah-rumah yang tidak berlistrik, sehingga Provinsi Kalteng sudah berlistrik semuanya terutama di pedalaman,” ucapnya.

Hal ini juga menunjukkan sinergitas antara Provinsi Kalteng dengan Kabupaten Kotim semakin baik. Sehingga Kotim bisa menjadi kabupaten yang ramah dan nyaman untuk ditinggali, dan otomatis para investor berbondong-bondong datang ke Kotim untuk berinvestasi.

“Sesuai dengan instruksi saya, saya ingin Kalteng ini aman dan nyaman bagi semua masyarakat khususnya di Kotim termasuk juga para investor yang ada di Kotim. Namun juga investor harus menjalani kewajiban bersama pemerintah untuk memerangi kemiskinan dan kebodohan di bidang Sumber Daya Manusia (SDM),” pungkasnya. (pri/cen)

Writer: KaltengokeEditor: Admin2