Pemko Wujudkan ASN Profesional dan Berkualitas

Pemko Wujudkan ASN Profesional dan Berkualitas
RAKOR: Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu mewakili Wali Kota saat membuka kegiatan Rapat Koordinasi Kepegawaian, di Aula Swiss-Belhotel, Selasa (14/3). Foto: IST

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palangka Raya menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kepegawaian. Rakor tersebut mengangkat tema “Membangun Budaya Kerja ASN Ber-AKHLAK Mewujudkan Birokrasi yang Bersih Akuntabel dan Melayani”.

Kegiatan Rakor ini dibuka oleh Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin melalui Sekretaris Daerah, Hera Nugrahayu di Aula Swiss-Belhotel, Selasa (14/3). Hadir pula sejumlah Kepala Perangkat Daerah, Camat hingga Lurah di di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya.

Adapun narasumber dalam kegiatan ini dari BKN Regional VIII Banjarmasin dan Widyaiswara Madya dari BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah.

Dalam sambutannya, Sekda menyampaikan, apresiasinya kepada BKPSDM Kota Palangka Raya atas terselenggaranya Rapat Koordinasi Kepegawaian tersebut.

“Saya mewakili Wali Kota Palangka Raya sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Saya harapkan semoga Rakor ini dapat meningkatkan kolaborasi dan sinergi dalam mewujudkan pembinaan dan tranformasi manajemen ASN yang makin berkualitas,” ucap Hera Nugrahayu.

Dikatakan Hera, Pemko Palangka Raya sendiri terus berupaya dalam mendorong terwujudnya ASN yang berkualitas dan profesional. Salah satu contohnya yaitu dengan melaksanakan seleksi penerimaan pegawai dengan ketat. Sehingga ASN yang direkrut ini nantinya dapat memiliki kualifikasi yang baik dengan standar kompetensi sesuai dengan kebutuhan.

Lebih lanjut, Hera mengatakan bahwa standar kompetensi ini dilaksanakan melalui manajemen ASN berbasis sistem merit, mulai dari perencanaan, pelaksanaan dan pemetaan serta pengawasan penilaian kompetensi ASN.

“Demi mewujudkan ASN yang profesional dan berkualitas harus lah dilaksanakan secara objektif dan profesional. Mulai dari awal perekrutan sampai ASN pensiun dengan didukung asesmen data center yang kuat,” imbuhnya. (*/abe)