Pastikan Profesional Sistem Penilaian PPPK Guru 2022

Pastikan Profesional
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ferdinan Wijaya. Foto: Yudi PE

PURUK CAHU – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Murung Raya (Mura) gelar sosialisasi sistem penilaian dan penilaian Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) jabatan fungsional guru Kabupaten Murung Raya tahun 2022, berlangsung belum lama ini di aula gedung B kantor Bupati Mura.

Saat ditemui di ruang kerjanya Kepala Disdikbud Mura Ferdinand Wijaya menyampaikan, tujuan kegiatan ini yaitu memberikan sosialisasi/pengetahuan atau pun pemahaman kepada pengawas dan kepala sekolah jenjang TK, SD dan SMP lingkup Pemkab Mura sebagai penilai seleksi PPPK jabatan fungsional guru prioritas dua dan tiga.

“Ini juga bertujuan agar pelaksanaan seleksi PPPK jabatan fungsional guru tahun anggaran 2022 dapat berlangsung profesional, berkualitas dan bertanggungjawab,” kata Ferdinand, Rabu (16/11/2022).

Sekda Mura Hermon, yang juga selaku Ketua Panitia Seleksi Daerah (Panselda) Mura mengapresiasi, kepada Panitia Seleksi Daerah, khususnya untuk PPPK jabatan fungsional guru yaitu Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Mura yang melaksanakan sosialisasi Sistem Penilaian PPPK jabatan fungsional guru 2022.

“Kita ketahui bersama peserta berjumlah 234 orang yang terdiri dari pengawas jenjang TK, SD dan SMP berjumlah 31 orang, Kepala Sekolah jenjang TK, SD dan SMP berjumlah 203 orang,” pungkas Hermon.

Pihaknya meyakini kegiatan seleksi kedepan akan berjalan profesional dan berkualitas untuk mendapatkan hasil calon guru berkualitas dari PPPK tahun ini. (udi/abe)