KASONGAN – Intensitas curah hujan yang cukup tinggi dalam beberapa minggu terakhir, menyebabkan sejumlah wilayah di Kabupaten Katingan terendam akibat luapan air sungai. Bencana banjir yang terjadi tiap tahun ini, sangat menyulitkan masyarakat terutama di wilayah hilir. Pasalnya, air bisa bertahan dalam waktu cukup lama dan hal ini menjadi perhatian pihak dewan.
Terakit itu, Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Yudea Pratidina meminta, agar pemerintah daerah melalui dinas terkait mesti terus memberikan perhatian kepada kecamatan – kecamatan yang masih terdampak banjir. Baik dari segi kesehatan hingga bantuan sosial kepada masyarakat, harus selalu dipersiapkan sejak dini.
“Seperti di wilayah hilir Kabupaten Katingan, seperti Kecamatan Tasik Payawan dan Kamipang hingga daerah di bawahnya, harus betul-betul diperhatikan. Pasalnya masyarakat di sana sangat merasakan dampak dari kondisi alam yang terjadi saat ini. Banjir biasanya bertahan cukup lama, terlebih saat ini hujan dengan intensitas tinggi masih terjadi,” ujar Yudea kepada sejumlah wartawan, baru-baru ini.
Menurut Politisi PDI Perjuangan ini, meskipun banjir di bagian hulu Kabupaten Katingan sudah berangsur surut seperti saat ini, namun ketinggian air pada bagian hilir katingan masih cukup tinggi. Terlebih jika hujan masih terus terjadi, tidak menutup kemungkinan banjir akan menggenangi rumah warga lagi.
“Untuk itu, kami berharap, agar pemerintah daerah bisa segera mungkin memberikan bantuan. Mengingat masyarakat dibagian hilir katingan sangat membutuhkan uluran tangan dari pemerintah,” tutur anggota dewan asal Daerah Pemilihan Katingan II yang meliputi Kecamatan Tasik Payawan, Kamipang, Mendawai dan Katingan Kuala ini.
Yudea juga berharap, agar Bupati Katingan memberikan instruksi kepada dinas terkait untuk bisa menyalurkan bantuan berupa sembako dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang terdampak banjir itu.
“Terutama di wilayah Kecamatan Tasik Payawan dan Kecamatan Kamipang yang sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat,” imbuhnya. (ndi/abe)