Waspadai Hoax, Dewan Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan dan Kebersamaan

dewan
Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Eterly, D. A,Md. Foto: Ist

KASONGAN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan, Eterly, D. A,Md mengimbau seluruh masyarakat agar senantiasa menjaga kerukunan dan kebersamaan antar warga. Dia menekankan pentingnya keharmonisan sosial sebagai modal dasar dalam menjaga ketentraman di daerah.

Selain itu, Eterly juga mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terhasut dan terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya. Menurutnya, derasnya arus informasi di era digital saat ini, terutama melalui media sosial, seringkali membawa kabar yang tidak akurat dan berpotensi menimbulkan keresahan.

“Kita harap masyarakat lebih bijak. Jika menerima suatu informasi, lakukan pengecekan terlebih dahulu. Jangan langsung percaya, apalagi ikut menyebarkannya,” tegas Eterly, baru-baru ini.

Dia menilai, penyebaran informasi palsu atau hoax bisa menimbulkan perpecahan di tengah masyarakat. Hal ini dapat merusak persatuan yang selama ini sudah terjalin baik di Kabupaten Katingan. “Perbedaan pendapat wajar, tetapi jangan sampai dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang ingin memecah belah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Eterly menekankan bahwa menjaga kerukunan merupakan tanggung jawab bersama. Masyarakat diharapkan dapat terus mempererat hubungan sosial dengan mengedepankan nilai toleransi dan saling menghormati satu sama lain.

“Dengan menjaga kerukunan dan kehati-hatian dalam menyikapi informasi, kita berharap stabilitas sosial di Kabupaten Katingan tetap terjaga. Ini penting demi menciptakan kehidupan bermasyarakat yang aman, tentram, dan harmonis,” ucapnya. (ndi)

BACA JUGA : DPRD Katingan Ingatkan Pemkab, Pacu Pelaksanaan Program dan Kegiatan