Pembangunan Lopo Betang Ditargetkan Rampung 2023

Pembangunan Lopo Betang
Bupati Murung Raya Drs Perdie M Yoseph MA saat meletakan batu pertama pembangunan Lopo Betang. Foto: IST

PURUK CAHU – Bupati Murung Raya (Mura) Drs Perdie M Yoseph MA menargetkan penyelesaian pembangunan Lopo Betang pada tahun anggaran 2023 mendatang.

Pembangunan Lopo Betang yang direncanakan bernuansa Adat Dayak ini, diklaim akan menjadi satu bangunan Rumah Betang terbesar di Kalimantan Tengah.

“Akan dibangun bertahap di atas lahan kurang lebih 9,4 Ha. Dengan menggunakan anggaran sedikitnya sekiRp 5,1 miliar di tahap I tahun ini,” kata Perdie saat peletakan batu pertama pembangunan Lopo Betang, Rabu (31/8/2022).

Menurutnya, bangunan ini merupakan simbol identitas Suku Dayak yang perlu dilestarikan dan diperkenalkan kepada seluruh masyarakat, khususnya generasi muda saat ini.

“Bangunan nantinya multifungsi, selain sebagai pusat pendidikan juga sebagai pusat informasi.  Kegiatan dari masyarakat adat kita kedepan, tentunya untuk kemajuan masyarakat secara umum,” ungkapnya lagi.

Perdie kembali menegaskan, dalam proses pembangunannya pihak kontraktor wajib mengedepankan kualitas, agar tercapainya target manfaat dari bangunan tersebut.

“Kita berharap, kualitas bangunan ini, nantinya sesuai dengan target perencanaan yang sudah ditentukan agar manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh seluruh masyarakat kita.Terlebih sebagai salah satu penghasil PAD bagi daerah,” pungkasnya. (udi/abe)