JAKARTA – Ucapan Nikita Mirzani dalam akun Youtube milik Deddy Corbuzier dianggap telah merendahkan profesi pekerja sosial.
Hal tersebut membuat pria 44 tahun itu menerima somasi dari Propeksos Indonesia.
Mendengar kemunculan somasi dari Propeksos Indonesia yang dilayangkan pada Deddy Corbuzier, membuat Nikita Mirzani kesal.
Ia bahkan meminta agar pihak Propeksos Indonesia langsung melaporkan hal itu ke pihak berwajib, tanpa perlu memberikan somasi.
“Gue sih nggak usah somasi-somasi deh, mendingan laporin aja deh langsung. Capek soalnya,” ujar Nikita Mirzani saat di temui di kawasan Petukangan, Jakarta Selatan, Rabu (20/10/2021).
“Misal lu somasi biar dapat balasan dari kami berdua, gue pun bingung mau ngomong apa,” lanjutnya,
Lebih lanjut, bintang film Comic 8 itu tampak mempertanyakan ucapannya yang dianggap oleh pihak tersebut berisi hinaan atau merendahkan profesi pekerja sosial.
Ia bahkan menegaskan jika ucapannya dalam video itu sama sekali tidak bermaksud untuk merendahkan profesi penyapu jalan tol.
“Yang mana yang dibilang merendahkan? Yang mana? Kecuali gue ngomongnya cengengesan gitu baru, ini nggak ada. Muka gue flat, muka om juga Deddy juga flat, jadi nggak ada maksud apapun,” jelas Niki.
“Tapi kalau mereka merasa terhina, tersinggung, balik lagi sih ke pemikiran mereka masing-masing,” tambahnya.
BACA JUGA : Disomasi Lagi, Deddy Corbuzier: Silahkan Dilanjut Saja ke Jalur Hukum
Sebelumnya, Deddy Corbuzier melalui akun Instagramnya sempat menanggapi somasi yang dilayangkan oleh Propeksos Indonesia. Ia bahkan meminta agar dirinya langsung dilaporkan ke pihak kepolisian, tanpa perlu menanggapi somasi. (okezone.com/cen)