PALANGKA RAYA – Kecelakaan tunggal yang merenggut korban jiwa kembali terjadi di Kota Palangka Raya. Seorang remaja berinisial Jo tewas di tempat setelah sepeda motor yang dikendarainya bersama teman-teman terjun bebas ke rawa-rawa di ujung Jalan G Obos, tepatnya di pertigaan Mahir Mahar, Jumat (18/7/2025) sekitar pukul 01.30 WIB.
Informasi yang dihimpun menyebutkan bahwa peristiwa tersebut melibatkan dua unit sepeda motor, yakni Yamaha MX King KH 6422 YJ dan Yamaha Vixion KH 4685 TR. Kedua kendaraan tersebut diduga melaju dengan kecepatan tinggi sebelum akhirnya hilang kendali dan menabrak pembatas jalan, lalu tercebur ke rawa di sisi jalan.
Dalam insiden nahas tersebut, terdapat empat remaja yang menumpangi dua sepeda motor. Akibat benturan keras dan tenggelamnya motor ke dalam rawa, satu remaja dilaporkan meninggal dunia di lokasi, sedangkan tiga lainnya mengalami luka serius dan segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
Kasatlantas Polresta Palangka Raya, Kompol Egidio Sumilat, membenarkan peristiwa tragis tersebut. Ia menyatakan bahwa pihaknya masih mendalami penyebab pasti kecelakaan, namun dugaan sementara karena pengendara kehilangan kendali saat melaju kencang di jalur tanpa penerangan memadai.
“Korban meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan rekan-rekannya sudah dibawa ke rumah sakit. Kami masih menyelidiki kronologi pastinya,” ujar Egidio.
Pihak kepolisian mengimbau masyarakat, khususnya remaja, agar selalu berhati-hati saat berkendara, terlebih pada malam hari. Kecepatan tinggi dan minimnya pencahayaan jalan kerap menjadi faktor utama penyebab kecelakaan fatal. (cen)
BACA JUGA : Cegah Tawuran, Polresta Palangka Raya Amankan Remaja Bersenjata Tajam