Kontingen FBIM Dilepas Diharapkan Tampilkan Karya Terbaik

Kontingen FBIM
Wakil Bupati Gumas Efrensia LP Umbing sedang menyerahkan bendera kepada ketua kontingen di depan kantor bupati setempat, Jumat (13/5/2022). Foto: IST

KUALA KURUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) bersama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Gumas telah melepas kontingen, Jumat (13/5/2022). Hal itu, dalam keikutsertaan Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) diselenggarakan di Kota Palangka Raya.

Wakil Bupati Gumas Efrensia LP Umbing mengatakan, atas berkenaan dengan keikutsertaan Pemkab dalam FBIM tahun 2022, diharapkan kepada seluruh kontingan yang mengikuti kegiatan pertama bagi seniman, budayawan dan atlet olahragawan tradisional, supaya tetap semangat dalam berkarya.

“Saya berpesan kepada semua kontingen kita agar tetap semangat dalam berprestasi. Kemudian tampilkan karya seni terbaik, sehingga dapat mengangkat dan memperkenalkan kearifan lokal kita Gumas,” ucap Efrensia LP Umbing saat membuka kegiatan.

Lalu, kata dia, Kabupaten Gumas telah memberikan kepercayaan kepada saudara kontingen untuk mewakili kabupaten dalam FBIM tahun 2022. Untuk itu, laksanakan tugas dan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya, dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab.

“Lakukan tugas itu dengan sungguh-sungguh, memang kita ketahui bersama FBIM ini merupakan even tahunan. Sehingga seluruh kabupaten atau kota di Kalteng ini wajib berprestasi, begitu juga kabupaten kita ini harus bisa,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Gumas Elkewirke menjelaskan, tujuan dari kegiatan FBIM tersebut rangka pemajuan kebudayaan untuk mendorong peran aktif dan inisiatif masyarakat dalam pemajuan kebudayaan yang berkelanjutan. Lalu sebagai ajang silaturahmi dan menggali potensi SDM kesenian serta melestarikan budaya lokal daerah.

“Dari lomba yang diselenggarakan ada sembilan cabang lomba yang kita ikuti, pertama lomba tari, karungut, Jagau dan Bawi, Mangaruhi, Besei Kambe, Jukung Tradisional, Balogo, Habayang, Lawang Skepeng, yang terdiri dari panitia inti ada 12 orang, pendamping 17 orang, pelatih ada 6 orang dan peserta lomba ada 55 orang yang berjumlah ada 90 orang,” pungkasnya. (nya/abe)