Kedatangan Kapolresta Baru, Kombes Pol Budi Santosa Disambut dengan Upacara Pedang Pora

pedang pora
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Budi Santosa, pada saat mengikuti prosesi pedang pora di Mapolresta Palangka Raya, Selasa (4/1/2022). Foto:ardo.

PALANGKA RAYA – Kedatangan perdana Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Budi Santosa bersama istri disambut dengan tarian Adat Dayak dan dilanjut dengan prosesi adat potong pantan serta pedang pora.

Tradisi yang digelar di depan Mako Polresta Palangka Raya, Selasa (4/1/2022) Pukul 08.00 WIB, dalam rangka menyambut kedatangan Kombes Pol Budi Santosa, yang telah resmi menjabat sebagai Kapolresta Palangka Raya yang baru.

Pada kesempatan tersebut, Kombes Pol Sandi Alfadien Mustofa dan istri turut hadir untuk menyambut dan mendampingi Kombes Pol Budi Santosa pada pelaksanaan upacara pedang pora yang dilanjutkan dengan kegiatan ramah tamah di lobi Mapolresta Palangka Raya.

Kombes Pol Budi berkeinginan dan harapannya untuk dapat memimpin selama dipercayakan pimpinan menjabat sebagai Kapolresta Palangka Raya.

“Saya akan melakukan hal yang terbaik untuk Polresta Palangka Raya,” katanya.

Mengemban jabatan sebagai orang nomor satu di Polresta, tentunya ia berharap dapat bekerja sama dengan forkopimda dan seluruh warga Kota Cantik-julukan Kota Palangka Raya agar membangun Kalimantan Tengah (Kalteng) dengan baik.

“Saya datang kesini tujuannya bekerja, sinergitas yang sudah bagus harus saya pertahankan,” tuturnya.

Dirinya juga akan meneruskan apa yang menjadi program pimpinan. Salah satunya, yakni percepatan vaksinasi.

“Yang pertama peningkatan vaksin untuk seluruh masyarakat, baik itu masyarakat umum, anak-anak dan lansia, yang saat ini telah menjadi program keberlanjutan untuk penanganan covid-19 di Indonesia, khususnya di Kota Palangka Raya,” katanya usai melaksanakan prosesi potong pantan.

Selain itu, pihaknya juga akan tetap memaksimalkan upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), agar dapat tetap aman dan kondusif.

“Prinsip kita sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, tetap memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, pihaknya juga kedepan akan melakukan pembinaan kepada organisasi masyarakat (Ormas) yang ada di Kota Palangka Raya, agar nantinya dapat melaksanakan kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Apabila ada aturan yang dilanggar, nanti kita akan lakukan penindakan. Tetapi alangkah lebih baiknya kita lakukan pendekatan dahulu, sehingga mereka dalam melakukan kegiatan tetap dalam aturan yang ada,” ujarnya.

Sementara itu, Kombes Pol Sandi Alfadien Mustofa, meminta kepada Kapolresta Palangka Raya yang baru, agar dapat tetap mempertahankan sinergitas antara Polri dan pemerintah daerah serta masyarakat.

Meskipun saat ini Kota Palangka Raya masuk dalam kategori kondusif, namun hal tersebut perlu ditingkatkan guna menciptakan situasi Kamtibmas yang lebih kondusif di Kota Palangka Raya.

“Apalagi kan sebagai ibu kota provinsi, Kota Palangka Raya ini bisa saja menjadi rawan tindak kriminalitas. Untuk itu perlu pengawasan yang ekstra,” bebernya.

Selain itu, dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang selama ini telah bersinergi dalam menangani pandemi Covid-19.

Bahkan selama ini, dirinya menilai kesadaran masyarakat akan protokol kesehatan (Prokes) sudah semakin tinggi. Hal tersebut terbukti dengan adanya penurunan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang semulanya berada di Level 4, kini berada di PPKM Level 2.

“Tentu ini semua tidak lepas dari peran serta masyarakat yang selalu mendukung program pemerintah dalam menangani pandemi covid-19. Ini yang patut saya apresiasi dan banggakan,” pungkasnya. (rdo/cen)

BACA JUGA : Kombes Pol Budi Santosa Resmi Jabat Kapolresta Palangka Raya