MUARA TEWEH – Bupati Barito Utara, H Nadalsyah, didampingi Wakil Bupati Sugianto Panala Putra, menghadiri perayaan Hari Jadi ke-19 Kabupaten Barito Timur secara virtual di ruang rapat Bappedalitbang, Selasa (3/8/2021).
Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara mengucapkan selamat Hari Jadi ke-19 Kabupaten Barito Timur.
“Semoga dengan semangat Gumi Jari Janang Kalalawah bersatu padu menangani Covid-19, Pemerintah Kabupaten Barito Timur dapat mewujudkan Barito Timur Sehat,” kata H. Nadalsyah.
Disamping itu, Bupati juga mengajak seluruh masyarakat Barito Utara untuk bersama-sama dalam menangani pandemi Covid-19, khususnya di Kabupaten Barito Utara.
“Tanpa dukungan masyarakat dalam menerapkan prokes, mustahil kita terbebas dari Covid-19,” jelas H. Nadalsyah.
Disamping mengucapkan selamat kepada Pemerintah Kabupaten Barito Timur, Bupati Barito Utara atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara juga menyampaikan ucapan selamat Hari Jadi ke-19 Kabupaten Lamandau.
“Undangan dan acaranya bersamaan, kami mohon maaf tidak dapat menghadirinya,” kata H. Nadalsyah.
BACA JUGA : Nadalsyah Ajak Pengusaha Bersama Membangun Barito Utara
Bupati berdoa agar pandemi Covid-19 dapat segera berakhir baik di Kabupaten Lamandau, Barito Timur dan Barito Utara, secara khusus dan Indonesia secara umum.
“Kita semua berharap dan berdoa agar pandemi Covid-19 segera berakhir,” tutup H Nadalsyah. (prokopim2021/cen)