Bappedalitbang Pulang Pisau Luncurkan Aplikasi Sidik Terbaik

sidik terbaik
SOSIALISASI: Kepala Bappedalitbang Pulang Pisau, Ir Juman saat memimpin kegiatan sosialisasi Aplikasi Sidik Terbaik, baru-baru ini. FOTO:UNG. 

PULANG PISAU – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kabupaten Pulang Pisau, meluncurkan Sistem Informasi Data Infrastruktur dan Kewilayahan.

Langkah inovatif yang dilakukan Bappedalitbang Pulang Pisau ini, bertujuan untuk mewujudkan data dan informasi yang terintegrasi melalui sebuah aplikasi yang disebut aplikasi Sidik Terbaik.

Kepala Bappedalitbang Pulang Pisau, Ir Juman menuturkan, pembangunan harus berinovasi dan kreatif.

“Lewat aplikasi Sidik Terbaik ini SOPD dapat mengelola informasi dan datanya masing-masing,” ucapnya, Rabu (23/6/2021).

Juman juga mengatakan, selama ini semboyan membangun data itu mahal. Namun apabila membangun tanpa data justru lebih mahal.

Tanpa adanya data akurat, maka akan bepotensi terjadi kekeliruan dalam mengalokasikan anggaran, sehingga terjadi pemborosan dan tujuan pembangunan tidak tercapai.

“Untuk itu kebutuhan data dalam merencanakan pembangunan sebuah keniscayaan dan keharusan, karena perencanaan yang baik harus berdasarkan data riil, lengkap dan terbaru,” ujarnya.

Menurutnya, sejauh ini sudah tersedia data-data infrasturktur dan kewilayahan, baik SOPD, instansi vertikal, dan sejumlah stakeholder lainnya. Namun, hal itu bersifat parsial dan belum diintegrasikan.

BACA JUGA : Dorong Percepatan Vaksinasi di Kabupaten Pulang Pisau

Padahal, lanjutnya, dalam menyusun perencanaan pembangunan sangat dibutuhkan data yang terintegrasi dan dapat dengan mudah diakses. Sehingga apabila dibutuhkan untuk pengambilan keputusan dan kebijakan dapat diperoleh secara cepat, akurat dan update.

“Juga sebagai dasar perencanaan dan program kegiatan sesuai dengan Renstra dan Renja SOPD,” pungkasnya. (ung/abe/cen)