PALANGKA RAYA – Panik karena kepergok mencuri oleh anak pemilik rumah yang masih dibawah umur, pelaku pencurian nekat memukul kepala korban dengan menggunaka palu hingga luka parah.
Aksi pencurian tersebut dilakukan pria inisial ABP (40) pada Minggu (16/5/2021), sekitar sekitar pukul 03.00 WIB di Desa Pasir Panjang, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng. Saat itu, pelaku berbekal palu dan menutup wajahnya dengan kaos lengan panjang berhasil masuk ke rumah korban lewat jendela.
Saat berhasil masuk kedalam rumah, pelaku mencari barang berharga yang ada di dalam rumah. Namun, setelah beberapa lama mencari, pelaku tidak juga mendapati barang yang diinginkannya. pelaku kepergok mencuri oleh anak pemilik rumah yang saat itu terbangun.
“Saat pelaku beraksi, anak pemilik rumah yang masih dibawah umur memegoki aksinya. Karena panik, pelaku memukul kepala korban dengan palu yang dibawahnya” ungkap Kapolres Kobar, AKBP Devy Firmansyah, S.I.K dalam pres rilis, Kamis (20/5/2021).
Setelah memukul korban yang masih dibawah umur, pelaku sempat mundur dan menabrak pintu kamar ibu korban. Mendengar suara berisik tersebut, ibu korban keluar kamar sedangkan pelaku malarikan diri ke bagian dapur dan mematikan lampu.
Melihat pelaku yang melarikan diri ke arah dapur, ibu korban mengejar dan mencoba melakukan perlawanan. Namun, karena beberapa kali kena pukukan dari pelaku, ibu korban juga akhirnya tidak dapat berbuat banyak, hingga pelaku berhasil melarikan diri lewat pintu keluar.