KUALA PEMBUANG – Jajaran Polsek Hanau menggelar tes urine penggunaan narkoba di lingkungannya, Sabtu (24/4/2021).
Kegiatan ini, dipimpin langsung Kapolsek Hanau, AKP Azmi Halim Permana S.I.K dengan diikuti seluru personel Polsek dan Pos Pol di Polsek Hanau.
“Pemeriksaan ini, sesuai atensi dari Kapolres Seruyan untuk melakukan pemeriksaan penggunaan narkoba di lingkungan Polsek” jelas Azmi.
Dikatakannya, pemeriksaan dilakukan dengan menggunakan alat tes Monotest Dipstick Met Rapid Test. Sehingga, hasil pemeriksaan dapat dilihat dalam waktu singkat.
“Hasil pemeriksaan, semuanya negatif menggunakan narkoba. Pemeriksaan ini akan kami lakukan secara rutin dan berkala” sebutnya.
Azmi juga mengungkapkan, pihaknya akan mengambil tindakan tegas jika ada personel yang nekat menggunakan narkoba.
“Jika ada personel yang melakukan pelanggaran, maka tindakan tegas akan dibrikan. Khususnya dalam masalah narkoba ini” pungkasnya. (yad/bud).